Rabu, 18 Mei 2011

TOPOLOGI JARINGAN

Ada beberapa macam topologi jaringan, yaitu :

Ø Topologi Ring

Topologi ini menggunakan teknik yang berbentuk cincin (ring), jadi seperti lingkaran tanpa ujung, sebagaimana layaknya cincin. Dengan topologi ini workstation dan server dihubungkan dengan bentuk lingkaran (cincin) pada satu media transmisi. Pemakaian kabel dalam topologi ini juga relatif pendek. Dengan demikian biayanya pun murah, sama seperti linear bus topologi. Apabila terjadi kerusakan, maka akan sulit di diagnosa.

Ø Topologi Bus

Topologi jaringan ini adalah topologi jaringan yang paling sederhana dengan topologi-topologi lainnya. Topologi ini hanya memerlukan kabel yang relatif pendek dan susunan pengkabelannya juga sangat sederhana. Selain itu juga mudah dikembangkan. Jaringanini pada dasarnya terdiri dari beberapa bus yang dipasang pada kabel secara bersamasama. Jaringan dengan topologi ini, apabila terjadi kerusakan, akan sulit didiagnosa. Selain itu bus akan memilkul beban penuh apabila lalu lintas terganggu.

Ø Topologi Star

Topologi ini sering disebut topologi bintang, karena topologi ini memiliki suatu simpul pusat. Dari simpul pusat yang berupa concentrator inilah server, node, ataupun workstation dihubungkan. Penghubung ke semua piranti tersebut dilakukan oleh media transmisi kabel, susunan kabelnya pun mudah dimodifikasi.

Ø Topologi Network

Topologi network adalah topologi gabungan dari WAN dan LAN yang berbentuk paling sederhana, yaitu star network, hi erarchinal network, loop network, ring network, bus network, web network sampai yang paling kompleks, yaitu meta network.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar