Sabtu, 02 Oktober 2010

Operator Basic

o Operator ARITMATIKA

Operator aritmatika digunakan untuk membuat suatu program dan merupakan dasar operator aritmatika berupa penjumlahan, perkalian, pembagian, pengurangan, dan pembagian suatu ekspresi.

Operator (+) à op1 + op2 (Menambahkan op1 dan op2)

Operator (*) à op1 * op2 (mengalikan op1 dengan op2)

Operator (/) à op1/op2 (membagi op1 dengan op2)

Operator (-) à op1-op2 (mengurangkan op1 dengan op2)

Operator (%) à op1%op2 (menghitung sisa pembagian op1 dengan op2)

Cat : ketika integer dan floating number digunakan sebagai operand untuk operasi aritmatika tunggal, hasilnya berupa floating point. Integer adalah converter secara implisit ke bentuk angka floating point sebelum operasi berperan mengambil tempat.

o Operator RELASI

Operator relasi digunakan untuk membandingkan dua nilai dan menentukan keterhubungan diantara nilai-nilai tersebut. Hasilnya berupa nilai boolean yaitu true atau false.

Operator (>) à op1 > op2 (op1 lebih besar dari op2)

Operator (>=) à op1 >= op2 (op1 lebih besar sama dengan op2)

Operator (<) à op1 < op2 (op1 lebih kecil dari op2)

Operator (<=) à op1<=op2 (op1 lebih kecil sama dengan op2)

Operator (==) à op1 == op2 (op1 sama dengan op2)

Operator (!=) à op1 != op2 (op1 tidak sama dengan op2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar